Pengaruh Kompensasi Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus Pada PT. Wom Finance, Tbk Jakarta)

Authors

  • Lili Sularmi Universitas Pamulang

DOI:

https://doi.org/10.32493/JJSDM.v2i1.1933

Abstract

ABSTRAK

 

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Pengaruh dan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan terhadap Kinerja baik parsial maupun simultan.

Desain penelitian yang digunakan dalam penyusunan penelitian ini adalah kuantitatif asosiatif kausal yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari variabel bebas terhadap variabel terikat secara mendalam yang menggambarkan atau mengungkapkan masalah, situasi, peristiwa atau mengungkapkan fakta dan mencoba untuk menemukan solusi atau pemecahan masalah.

Hasil uji hipotesis berdasarkan pengujian parsial menunjukkan bahwa kompensasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan sebesar 0,410 dan motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan sebesar 0,179. Sedangkan Hasil analisis regresi berganda diperoleh nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,168 dan nilai Fhitung lebih besar dari Ftabel yaitu 15,293 >3,06. Maka dapat disimpulkan bahwa variabel kinerja mampu dijelaskan oleh kompensasi dan motivasi kerja sebesar 16,80% sisanya sebesar 83,20% dijelaskan oleh variabel lain di luar penelitian ini.

 

 

Kata Kunci : Kompensasi, Motivasi Kerja, Kinerja.

Downloads

Published

2018-10-01

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.