Peran Pola Asuh Orang Tua Dalam Menanamkan Sikap Sopan Santun Pada Peserta Didik Di MTS AL MURSYIDIYYAH Pamulang

Authors

  • Fatmawati Soipah Universitas Pamulang

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor penyebab menurunnya etika sopan santun peserta didik di Mts Al Mursyidiyyah dan untuk mengetahui peran yang dilakukan orang tua dalam menanamkan sikap sopan santun peserta didik. Penelitian ini dilakukan menggunakan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini adalah Wali siswa, Wali kelas, Guru mata pelajaran PPKn dan Siswa . Teknik dan instrumen pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Uji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Analisis data mengacu pada reduksi data (data reduction), penyajian data (data display) dan penarikan kesimpulan dan verifikasi (conclusion drawing/verification). Hasil penelitian menunjukan faktor penyebab menurunnya etika sopan santun peserta didik di Mts Al Mursyidiyyah bahwa kehadiran orang tua dengan memberikan pola asuh yang baik, anak-anak akan tumbuh menjadi individu yang memiliki sikap sopan santun dalam kehidupan sehari-hari. penting bagi orang tua untuk memahami peran dan pentingnya pola asuh dalam menanamkan sikap sopan santun pada peserta didik. Dengan memberikan pola asuh yang baik, orang tua dapat membantu anak-anak mereka untuk tumbuh menjadi individu yang sopan dan menghormati orang lain. Berdasarkan rincian data bahwa peran orang tua dalam menanamkan sikap sopan santun pada peserta didik di Mts Al Mursidiyyah menunjukan interval kategori baik, peserta didik dapat mengiplementasikan apa yang ditanamkan oleh orang tua dan juga wali kelas.Kata kunci : Pola Asuh, Sopan Santun, Peserta Didik.

Downloads

Published

2023-09-25

How to Cite

Soipah, F. (2023). Peran Pola Asuh Orang Tua Dalam Menanamkan Sikap Sopan Santun Pada Peserta Didik Di MTS AL MURSYIDIYYAH Pamulang. Jurnal Mahasiswa Karakter Bangsa, 3(2), 151–162. Retrieved from https://openjournal.unpam.ac.id/index.php/JMKB/article/view/33329