Pengaruh Kualitas Produk dan Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pelanggan pada Pt. Outletz Worldwide Indonesia
DOI:
https://doi.org/10.32493/arastirma.v2i2.23179Keywords:
Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan, Kepuasan pelangganAbstract
Tujuan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Kualitas Produk pada PT. Outletz Worldwide Indonesia secara Parsial, untuk mengetahui Pengaruh Kualitas pelayanan pada PT. Outletz Worldwide Indonesia Secara Parsial dan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kualitas Produk dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan pada PT. Outletz Worldwide Indonesia secara Simultan.
Metode. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif dengan pendekatan metode kuantitatif dan uji validitas, uji realibilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji autokolerasi, uji hetereoskeasitas, uji regresi linier sederhana, uji regresi linier berganda, koefisien korelasi, koefisien determinasi, uji t dan uji f.
Hasil. Berdasarkan hasil penelitian, menunjukkan bahwa kualitas produk dan kualitas pelayanan berpengaruh positif secara simultan terhadap kepuasan pelanggan Semakin tinggi kualitas produk dan kualitas pelayanan maka akan semakin meningkatkan kepuasan pelanggan. Demikian pula sebaliknya, jika kualitas produk dan kualitas pelayanan rendah maka kepuasan pelanggan juga akan mengalami penurunan. Dari pengujian hipotesis menggunakan uji statistik F hitung > F tabel atau (20,314 > 4.90 ), hal tersebut juga diperkuat dengan probability 0.000 < 0.01. Dengan demikian H0 ditolak dan H1 diterima. Artinya terdapat pengaruh positif dan signifikan secara simultan antara kualitas produk dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan. Kontribusi pengaruh kualitas produk dan kualitas pelayanan secara simultan adalah sebesar 34.8% sedangkan sisanya sebesar 65.2% dipengaruhi faktor lain.
Implikasi. Pegawai PT Outletz Worldwide Indonesia tanggap dalam membantu para pelanggan, oleh karena itu PT Outletz Worldwide Indonesia harus lebih meningkatkan lagi Pelayanan nya dengan cara merespon lebih cepat lagi dan tanggap terhadap keluhan pelanggan.
References
Kotler, Philip dan Amstrong, Gary, (2014), Principles of Marketin, 12th. Edition, Jilid 1 Terjemahan Bob Sabran Jakarta: Erlangga.
Kotler Philip dan Kevin Lane Keller, (2012), Manajemen Pemasaran ed.Ketiga. Belas. Jilid 2 Terjemahan oleh BOB Sabran MM: Penerbit Erlangga.
Laksana, Fajar. (2011). Manajemen Pemasaran, Pendekatan Praktis. Yogyakarta: Graha. Ilmu
Sulaeman, A., Komarudin, K., & Rahayu, S. (2021). Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Pembelian Motor Kawasaki Pada PT. Kawansakti Adhisejahtera Bintaro Tangerang Selatan. Jurnal Arastirma, 1(1), 68–75. Https://Doi.Org/10.32493/Arastirma.V1i1.10063
Tjiptono, F. (2016), Strategi Pemasaran.Edisi ke dua, penerbit Andi, Yogyakarta.
Tasunar, N. (2006), Kualitas Layanan Sebagai Strategi Menciptakan Kepuasan Pada Pangkalan Pendaratan Ikan (Ppi) Morodemak, Jurnal Sains Pemasaran Indonesia, Vol. V, No. 1 Mei 2006,h. 41-62.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Penulis yang menerbitkan jurnal ini menyetujui persyaratan berikut:
Penulis memiliki hak cipta artikel dan menyerahkan kepada jurnal hak publikasi pertama dengan karya yang secara simultan dilisensikan di bawah di bawah persyaratan Atribusi 4.0 Internasional (CC BY 4.0) yang memungkinkan orang lain untuk berbagi karya dengan pengakuan kepengarangan karya dan publikasi awal dalam jurnal ini.
Penulis dapat masuk ke dalam pengaturan kontrak tambahan yang terpisah untuk distribusi non-eksklusif versi jurnal yang diterbitkan dari karya tersebut (misalnya, mempostingnya ke repositori institusional atau menerbitkannya dalam sebuah buku), dengan pengakuan atas karya awalnya publikasi dalam jurnal ini.
Penulis diizinkan dan didorong untuk memposting pekerjaan mereka secara online (misalnya, dalam repositori institusional atau di situs web mereka) sebelum dan selama proses pengajuan, karena dapat menyebabkan pertukaran yang produktif, serta kutipan yang lebih awal dan lebih besar dari karya yang diterbitkan (Lihat The Effect of Open Access).